Paripurna Pembahasan 21 Ranperda dan Laporan Banggar Terkait RAPBD 2024, Ini Yang Dikatakan Pj Bupati Kampar
Kampar, kicauan-nusantara.com--- Pj Bupati Kampar Muhammad Firdaus SE MM ikuti Rapat Paripurna Penetapan Propemperda, Ranja DPRD Tahun 2024, dan Laporan Banggar Terhadap Ranperda APBD 2024. Rapat Paripurna dilaksanakan di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kab Kampar. Kamis (30/11/2023). Rapat dipimpin oleh Ketua DPRD Kampar M Faisal ST didampingi oleh Wakil DPRD Kampar Toni Hidayat SE dan Repol S,Ag, Turut Hadir Forkopimda Kabupaten Kampar, Kepala OPD Lingkup Pemerintahan Kabupaten Kampar serta tamu undngan lainnya. Rapat Paripurna penetapan Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) Tahun 2023. Penyusunan dan penetapan Propemperda dilakukan setiap tahun sebelum penetapan rancangan Perda tentang APBD. Penyusunan Propemperda memuat daftar rancangan Peraturan Daerah yang didasarkan atas perintah peraturan perundang-undangan yang lebih tinggi, rencana pembangunan daerah, penyelenggaraan otonomi daerah dan tugas pembantuan; dan aspirasi masyarakat daerah. Sebagai pembahasan aw...